Chicco Jerikho dan Natasha Wilona Hadir Kembali Lewat Dua Sinetron Terbaru

Chicco Jerikho dan Natasha Wilona Hadir Kembali Lewat Dua Sinetron Terbaru
Chicco Jerikho dan Natasha Wilona Hadir Kembali Lewat Dua Sinetron Terbaru

JAKARTA, LENSABANTEN.CO.ID – Di awal tahun 2025 ini, SCTV kembali menunjukkan komitmennya dalam menghadirkan tayangan drama berkualitas dengan meluncurkan dua judul sinetron terbaru yang dijadwalkan tayang pada hari Senin, 13 Januari 2025.

Dua sinetron tersebut, yaitu “Ketika Cinta Memanggilmu” dan “Ikrar Cinta Suci”, akan menghiasi layar kaca pemirsa di Indonesia dengan cerita yang penuh emosi dan kisah-kisah yang tak terlupakan.

Bacaan Lainnya

SCTV telah lama dikenal sebagai rumah bagi drama-drama berkualitas, menjadikannya sebagai stasiun televisi teratas yang selalu dinantikan oleh penonton setia.
Keberhasilan SCTV dalam menyajikan kisah-kisah yang mengaduk perasaan dan menghadirkan para aktor dan aktris terbaik Indonesia dalam setiap produksi sinetronnya menjadikan stasiun ini terus menjadi pilihan utama bagi pemirsa televisi.

Sinetron “Ketika Cinta Memanggilmu” mengisahkan tentang Amira (Natasha Wilona), seorang gadis sederhana asal Banyuwangi, Jawa Timur. Mimpi Amira dan suaminya, Galang (Cakrawala Airawan), harus terkubur akibat tindakan jahat ayah kandungnya yang tergoda oleh harta.

Dalam cerita ini, Amira dijual oleh ayahnya untuk menikah dengan seorang pria kaya yang memiliki masalah dengan keturunan. Ternyata, pria yang akan menikahi Amira adalah Aksara Rahadian (Rionaldo Stockhorst), yang tak lain adalah anak dari Bastian Rahadian, ayah tiri Galang.

Konflik yang mendalam antara Galang dan Aksara, serta pengkhianatan keluarga yang terjadi, menjadi pusat dari drama yang penuh ketegangan ini.

Sementara itu, “Ikrar Cinta Suci” menyuguhkan kisah yang tak kalah menarik. Sinetron ini menjadi momen kembalinya aktor Chicco Jerikho ke layar televisi setelah 14 tahun absen.

Dalam sinetron ini, Chicco Jerikho berperan sebagai Arka, seorang suami yang bahagia dengan istri tercintanya, Alika (Alisia Rininta), setelah mereka menunggu kedatangan buah hati mereka selama tiga tahun.

Namun, kebahagiaan mereka tidak berlangsung lama ketika musibah menimpa mereka saat proses pemotretan maternity. Alika mengalami keguguran, sementara Arka terluka parah dan harus koma.

Setelah sadar, Arka mengalami trauma yang mendalam, yang berujung pada konflik dalam rumah tangga mereka. Konflik ini semakin rumit dengan hadirnya ketegangan dari keluarga besar yang mengiringi perjalanan hidup mereka.

Banardi Rachmad, Deputy Director Programming SCTV, mengungkapkan bahwa kedua sinetron ini hadir dengan cerita yang sangat beragam namun tetap mengangkat tema emosional yang kuat.

“Kami selalu berusaha memberikan yang terbaik kepada pemirsa, baik dari segi alur cerita, kualitas sinematografi, hingga penampilan aktor dan aktris yang tak diragukan lagi kualitasnya. Kami berharap dengan kehadiran sinetron ‘Ketika Cinta Memanggilmu’ dan ‘Ikrar Cinta Suci’, SCTV dapat terus memperkuat posisinya sebagai stasiun televisi nomor satu di Indonesia,” ujar Banardi.

Dengan dua sinetron yang menyuguhkan kisah penuh drama dan emosi ini, SCTV kembali menunjukkan bahwa mereka mampu menyajikan tayangan yang menghibur dan menarik perhatian pemirsa.

“Ketika Cinta Memanggilmu” dan “Ikrar Cinta Suci” diharapkan dapat menjadi pilihan utama bagi keluarga Indonesia dalam menikmati hiburan berkualitas yang penuh dengan nilai-nilai kehidupan. (san/*) #foto: dok. ig@sinetron.sctv

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *